Kamis, 04 April 2013

PENGANTAR ICT/TIK



PENDAHULUAN
ICT merupakan teknologi yang dapat diandalkan untuk memberikan layanan yang efektif dan efisien. Teknologi ICT yang terlibat dalam komunikasi perusahaan cenderung kompleks. Namun kita tidak bisa hanya memahami ICT dari luar saja. Namun ada aspek komunikasi digital terutama berkaitan dengan jenis jaringan dan cara untuk melakukan koneksi ke internet. Jaringan yang biasa digunakan adalah Local Area Network (LAN). LAN menghubungkan sejumlah hardware( input danoutput perangkat komputer serta proses yang terjadi). Tujuan LAN adalah untuk berbagi fasilitas hardware seperti printeratau scanner serta software aplikasi yang ada. Jenis jaringan ini tak ternilai di lingkungan kantor dimana rekan – rekan harus memiliki akses ke data atau program umum.
Fungsi ICT Di Industri adalah sebagai berikut:
1.  Meningkatkan kinerja perusahaan atau organisasi
2.  Mengatur dan mengelola informasi dengan lebih mudah
3.  Memonitor keuangan dengan akurat
4.  Memperluas jangkauan berbisnis atau berorganisasi
5.  Berkomunikasi dengan cara online
6.  Menghemat biaya operasi perusahaan.
Berikut adalah beberapa kelebihan ICT yang dapat membantu operasional di perusahaan:
*   Layanan yang lebih baik
Memudahkan bagi setiap orang untuk berkomunikasi dengan baik dengan menggunakan e-mail, telepon, situs web, dll.
*   Akses informasi yang lebih baik
Membantu mengumpulkan, mengolah dan melaporkan informasi kinerja untuk membantu menjalankan organisasi dengan baik.
*   Manajemen keuangan yang lebih baik
Perangkat lunak akuntansi dapat mencatat pendapatan dan pengeluaran; serta membantu menangani pajak. Hal ini sangat membantu terutama bagi perusahaan raksasa yang akan kesulitan melakukan pembukuan jika tidak ada ada ICT terutama perangkat lunak akuntansi.
*   Komunikasi yang lebih baik dengan masyarakat
Komputer dan internet dapat membantu untuk mengumpulkan, mengelola dan mempublikasikan informasi menggunanakan sarana telepon,web, dll.
*   Adminitrasi yang lebih terkontrol
Mengelola informasi dapat dilakukan dengan menggunakan file server. Adminitrasi yang lebih baik juga dapat dilakukan dengan cara menggunakan mail merge untuk menghemat waktu saat mengirim sejumlah dokumen serta antar pegawai bisa menghemat kertas, tinta printer, dll untuk mentransfer informasi.

MANFAAT ICT
Perkembangan di bidang ITC dari masa ke masa sangat pesat dan perannya dalam kehidupan manusia dapat dirasakan dalam berbagai bidang kegiatan kehidupan manusia, baik secara individu ataupun kelompok (organisasi atau perusahaan). Berikut dibawah ini beberapa manfaat ICT di berbagai bidang industri:
1.    ITC dalam Industri dan Manufaktur
Manfaat ICT di bidang industry manufaktur diatarnya antara lain adalah sebagai berikut:
A. Sebagai alat bantu untuk merancang produk baru secara cepat, mudah, dan tepat (akurat).
B. Proses produksi dapat dilakukan dengan sesedikit mungkin tenaga manusia sehingga mengurangi resiko fisik yang dapat dialami oleh manusia.






2.   Manfaat ICT untuk Pembangunan
Dua kondisi akan membantu negara berkembang mengeksploitasi potensi TIK untuk pertumbuhan sosial dan ekonomi. Yang pertama adalah ketersediaan infrastruktur informasi nasional. Yang kedua adalah kemampuan untuk menciptakan dan mendorong lingkungan yang mendukung. Ini artinya membangun aplikasi dan konten untuk memanfaatkan inftrastruktur sesuai dengan kebutuhan lokal. Aplikasi ini misalnya adalah aplikasi kebutuhan harian, aplikasi komunitas, aplikasi pendidikan dan aplikasi produktif. TIK dapat memberikan manfaat ekonomi dan sosial yang sangat besar kepada banyak pihak bila strategi TIK yang tepat diimplementasikan. Pertimbangan utama dalam desain dan implementasi strategi TIK mencakup memproduksi dan memanfaatkan TIK untuk kepentingan sosial dan ekonomi, mengembangkan sumber daya manusia untuk dapat mengimplementasikan strategi secara efektif, mengelola inovasi iptek di bidang TIK demi pengembangan yang berkelanjutan, memperbaiki akses ke jaringan TIK, mempromosikan dan mendanai investasi TIK, menciptakan dan mengakses pengetahuan iptek, memonitor dan mempengaruhi aturan internasional.

3.  Manfaat ICT dalam bidang industry perdagangan
A. Perdagangan elektronik memungkinkan penjual untuk menjual produknya   kepada lebih banyak orang.
B. Perusahaan tidak perlu membuka banyak cabang distribusi.
C. Biaya yang dikeluarkan perusahaan dapat dikurangi karena perusahaan tidak perlu menyediakan took yang lebih besar dan pegawai yang lebih banyak.
D. Harga barang yang dijual akan lebih murah karena berkurangnya biaya        operasional.
E. Karena harganya murah maka daya saing perusahaan akan meningkat.




4.   Manfaat ICT Dalam Bidang Industry Pertanian
A. Petani dapat memperoleh pengetahuan yang tepat untuk meningkatkan produktivitas hasil pertanian
B. Petani dapat memperoleh informasi dengan cepat tentang tata cara menangani hama/kerusakan tanaman
C. Petani dapat memperluas pemasan hasil pertanian lewat internet

5. Manfaat ICT Bagi Pendidikan.
Merupakan singkatan dari Teknologi Informasi dan Komunikasi. Seperti namanya, Pelajaran ini berisi tentang perkembangan dari teknlogi informasi dan alat komunikasi seperti internet dan layanannya serta komputer dan perangkatnya. Dalam materi komputer di bahas bagian-bagiannya seperti hardware, software, dan brainware atau pengguna komputer itu sendiri serta fungsinya. Beberapa fungsi dari komputer sangat membantu siswa dalam proses belajar maupun untuk mengerjakan tugas dari guru. Contohnya apabila siswa ingin mengumpulkan tugas dalam bentuk print out bukan tulisan tangan, maka ia bisa mengetiknya di komputer dan mencetaknya. Contoh lainnya adalah ketika siswa ingin mencari informasi seputar pelajaran sekolah yang tidak ada di buku maka ia bisa mencarinya di internet melalaui komputer secara cepat dan mudah.
Pelajaran TIK memang penting di berikan untuk siswa baik untuk tingkat SMP maupun SMA, agar mereka memiliki bekal untuk menghadapi persaingan global dan mampu beradaptasi dengan lingkungan yang sudah semakin canggih ini.
Ada beberapa manfaat pelajaran TIK bagi siswa antara lain:
1.    Dengan adanya palajaran TIK siswa dapat dengan mudah menggunakan komputer untuk mengerjakan tugas yang berhubungan dengan pengolahan angka, pengolahan kata, presentasi, dll
2.    Pelajaran TIK juga mempermudah siswa dalam mengenal internet dan memafaatkannya untuk komunikasi dengan teman, keluarga maupun saudara yang jauh, bahkan mereka bisa berkomunikasi dengan orang yang berada di berbagai belahan dunia tanpa mengalami kesulitan seperti menggunakan jejaring sosial Facebook, Twitter, YM, dll.
3.    Siswa mempunyai pengetahuan yang luas tentang dunia luar seta informasi dari berbagai belahan dunia secara cepat mudah dan murah melalui internet.
4.    Pelajaran TIK menjadi bekal bagi siswa dalam menempuh masa depan yang semakin deras dengan arus globalisasi dan perkembangan tekhnologi yang semakin canggih.
5.    Dengan adanya pelajaran TIK yang diberikan kepada siswa, maka siswa dapat memfungsikan komputer dan internet secara maksimal sebagai media belajar yang efektif. Selain itu siswa juga bisa memperoleh informasi yang beragam dan menarik sehingga mereka akan lebihmudah dan senang dalam belajar. Apalagi jika siswa butuh hiburan mereka bisa membuka situs-situs yang menyediakan hiburan-hiburan seperti permainan game, film, video, dll.
Dampak positif dari adanya ICT adalah sebagai berikut:

1.    Memudahkan Orang dalam Berkomunikasi dan Memperoleh Informasi TIK sangat berkaitan erat dengan internet. Bahkan masyarakat pada umumnya menganggap bahwa wujud dari TIK adalah internet. Anggapan ini benar namun tidak tepat. Sebagai salah satu wujud teknologi hasil konvergensi (penyatuan/gabungan) antara teknologi informasi dan telekomunikasi, internet menawarkan banyak kemudahan dalam berkomunikasi. Jika di masa lalu antarindividu dihadapkan pada terbatasnya moda komunikasi, dengan internet persoalan jarak, waktu, modus, dan bentuk informasi tidak lagi menjadi isu persoalan.
2.    Membuka Peluang Bisnis Baru Fenomena perubahan yang muncul seiring dengan maraknya internet adalah tumbuh menjamurnya bisnis berbasis internet semacam detik.com. Nama – nama situs dagang di internet semacam Google, Yahoo, Amazon, eBay, lelang.com,indoexchange.com, Klikbca, dan lain sebagainya sudah menjadi istilah familiar di kalangan bisnis dan pengguna TIK. Awal tahun 1999 hingga akhir 2000 dunia bisnis pernah mengalami booming dotcom, suatu model bisnis baru yang dikembangkan dengan menggunakan internet sebagai sarana dan media transaksi.
3.    Mendorong Tumbuhnya Proses Demokrasi Peran TIK dalam proses demokrasi tidak terbatas pada wahana penyamaan persepsi saja melainkan lebih banyak dari itu. Dalam proses kritis yang menjadi acuan adanya demokrasi, TIK membuktikan dirinya memberikan kontribusi besar dalam proses pemilihan umum (pemilu). Penggunaan TIK dalam proses penghitungan suara menjadi salah satu yang dapat ditunjuk sebagai bukti.
4.    Meningkatkan Kualitas dan Kuantitas Layanan Publik Dampak TIK tidak saja melanda perusahaan atau organisasi privat atau swasta. Al Gore dikala masih menjadi Wakil Presiden Amerika Serikat, menjadi pejabat negara pertama di dunia yang menyatakan perlunya birokrasi pemerintahan dalam memanfaatkan TIK, terutama untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas layanan publik.
5.    Meningkatkan Layanan Informasi Kesehatan Jarak Jauh (Telemedicine) Melalui bantuan TIK, kesehatan merupakan salah satu bidang yang paling menjanjikan untuk ditingkatkan. Bidang tersebut memerlukan TIK untuk informasi dan pemahamannya. Ada banyak cara yang dilakukan untuk menerapkan TIK di bidang kesehatan tersebut. Di antaranya TIK digunakan untuk memfasilitasi konsultasi, diagnosis, dan pengobatan jarak jauh di negara-negara berkembang.
6.    Memperbaiki Pendidikan Melalui e-Learning Teknologi informasi dan komunikasi dapat dimanfaatkan dalam pendidikan jarak jauh tau sering disebut juga dengan istilah e-learning. Melalui e-learning ini pembelajaran jarak jauh li dapat dimungkinkan sehingga bisa mengurangi kesenjangan pendidikan antara negara maju an negara berkembang. Kita bisa belajar bersama dengan siswa di belahan dunia lain seperti ^merika Serikat ataupun negara-negara Eropa lainnya melalui fasilitas e-learning ini.
7.    Mengembangkan Kemampuan dan Kesadaran Masyarakat TIK juga dapat menjadikan individu tertentu, terutama mereka yang pertama-tama memanfaatkan TIK, untuk memicu perubahan berkesinambungan dalam komunitasnya. Seorang wanita yang sangat kreatif di sebuah kota kecil Mongolia, yang menjalankan sendiri sebuah LSM untuk menunjang usaha-mikro para wanita, memanfaatkan telecentre untuk menghubungi sebuah lembaga pendanaan di Inggris dan berhasil memperoleh dana sebesar US10.000 untuk membantu usahanya, suatu jumlah yang amat besar dalam konteks tersebut.
8.    Memperkaya Kebudayaan TIK dapat menguntungkan, maupun merugikan atau mengancam kebudayaan Indonesia. Mengancam, karena dapat menggulung kebudayaan-kebudayaan setempat dalam proses globalisasi yang tak terbendung. Akan tetapi, TIK juga dapat dimanfaatkan sebagai alat untuk membantu kelompok-kelompok yang terancam agar dapat menghadapi arus globalisasi secara positif dan sesuai dengan kemauan mereka.

Dampak Negatif penggunaan ICT adalah sebagai berikut:
1.    Mendorong Munculnya Kejahatan Jenis Baru Kejahatan penipuan, pencurian nomor kartu kredit, pornografi merupakan beberapa contoh kejahatan konvensional yang menjadi lebih besar magnitude-nya karena dikerjakan dengan fasilitasi internet. Selain itu, perusakan situs internet, pengiriman email sampah (spam), pengiriman virus, memata-matai aktivitas seseorang (spyware), mengacaukan trafik jaringan (DDOS) merupakan contoh kejahatan baru yang muncul setelah adanya internet.
2.    Mempermudah Masuknya Nilai-Nilai Budaya Asing yang Negatif Kemajuan TIK telah mendorong masuknya nilai-nilai budaya asing yang bersifat negatif, seperti cara berpakaian yang tidak sesuai dengan norma dan etika; mendorong pergaulan bebas di kalangan remaja tanpa memperhatikan etika pergaulan; kurang harmonisnya hubungan antara anak dan orang tua karena si anak cenderung memberontak dan ingin berperilaku bebas tanpa aturan orang tua yang mengikat dan sebagainya.
3.    Mempermudah Penyebarluasan Karya-Karya Pornografi Perkembangan TIK telah mempermudah pembuatan, penyebarluasan, dan penggunaan pornografi, sehingga menyebabkan pergeseran nilai-nilai dan moral masyarakat. Hal ini ditunjukkan dengan meningkatnya sikap permisif (menerima) masyarakat terhadap perbuatan-perbuatan pornoaksi. Kecenderungan ini telah menimbulkan keresahan dan kekhawatiran masyarakat beragama akan hancurnya sendi-sendi moral dan etika yang sangat diperlukan dalam pemeliharaan dan pelestarian tatanan kehidupan masyarakat.
4.    Mendorong Tindakan Konsumtif dan Pemborosan dalam Masyarakat Banyak cara yang ditawarkan oleh pemilik produk agar masyarakat mau membeli produk buatan mereka, mulai dari pemberian potongan harga, hadiah, keuntungan, gaya hidup, mode, hingga kemewahan. Akibatnya masyarakat menjadi cenderung konsumtif (tindakan konsumsi yang cenderung berlebihan) dan boros karena mendorong mereka untuk terus belanja dan mengeluarkan uang untuk membeli barang yang bukan kebutuhan pokok mereka.
5.    Memperluas Perjudian Dampak negatif lain dari kemajuan TIK adalah meluasnya perjudian. Dengan jaringan yang tersedia, para penjudi tidak perlu pergi ke tempat khusus untuk memenuhi keinginannya. Selain itu ada juga beberapa situs di internet yang khusus bergerak di bidang perjudian. Kita hanya perlu menghindari situs seperti ini, karena umumnya situs perjudian tidak agresif dan memerlukan banyak persetujuan dari pengunjungnya.


KESIMPULAN
Layanan ICT sekarang digunakan oleh semua sektor ekonomik, mulai dari pertambangan dan pertanian sampai layanan finansial, manufaktur dan kepariwisataan. Jaringan privat ini hadir di semua industri global, di mana perusahaan multinasional menjadi perusahaan jejaring. Para pengguna bisnis berskala besar memiliki kebutuhan akan sistem yang cost-effective, leluasa, aman, automated, terpadu dan terandalkan. Jika para penyedia layanan lokal tidak dapat memenuhi kebutuhan ini, dengan biaya yang masuk akal, perusahaan-perusahaan besar memiliki pilihan untuk mengembangkan sendiri jaringan privat.Perusahaan multinasional telah dapat mengkoordinasikan produksi dan marketing dengan sistem komunikasi berbasis satelit dengan kapabilitas video-conferencing, untuk tujuan mengkoordinasikan pengembangan produk dan disain manufaktur. Perusahaan-perusahaan kecil lebih terbatas kemampuannya untuk mengembangkan jejaring ICT sendiri ataupun untuk menyewa, karena besarnya biaya. Ini menjadi pilihan yang ekonomik hanya jika organisasi tersebut cukup besar untuk menimbulkan cukup trafik untuk menghasilkan penghematan. Oleh karena ini, perusahaan-perusahaan global merupakan pihak-pihak yang pertama yang mengadopsi ICT baru. Sektor-sektor yang sangat bergantung pada ICT mencakup, antara lain perusahaan-perusahaan layanan finansial.